Mengatasi Layar Blank Hitam Pada Windows yang Muncul Hanya Kursor

Mengatasi Layar Blank Hitam Pada Windows yang Muncul Hanya Kursor

Terkadang terdapat beberapa masalah yang dapat menyebabkan layar komputer atau laptop menjadi blank hitam, terutama saat dihidupkan, ini ada kaitannya dengan keadaan memory perangkat Anda tersebut hingga menyebabkan layar nya menjadi blank. Bahkan tanpa kita sadari mungkin kapasitas RAM nya yang telah lemah atau juga terlalu kecil, sedangkan saat pengoperasian komputer terlalu banyak menggunakan aplikasi yang dipakai secara bersamaan, oleh karena itu, perlu kita pelajari sedikit tentang Cara Mengetahui Kapasitas Maksimal pada RAM Komputer. Nah, untuk Mengatasi Layar Blank Hitam Pada Windows yang Muncul Hanya Kursor, ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Nyalakan PC/Laptop Anda lalu biarkan sampai masuk ke layar blank hitam yang muncul tersebut
  • Kemudian tekan secara bersamaan tombol CTRL+ALT+DELETE pada laptop/PC, lalu sistem akan masuk ke task manager
  • Lalu pilih New Task > Ketikkan regedit, dan Klik OK
  • Setelah regedit terbuka, silahkan Anda menuju kesini
    HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon
  • Kemudian Anda cari tulisan Userinit. Nah, di sini Anda perhatikan datanya, isi normal data yang terdapat pada userint tersebut adalah : C:\Windows\system32\userinit.exe,
  • Jika isi regedit Anda tidak sama seperti isi yang normal tersebut, maka Anda ubah isinya yang sesuai dengan regedit di atas, silahkan ubah menjadi C:\Windows\system32\userinit.exe,
  • Jika telah selesai, silahkan restart PC/laptop Anda. 

Baca juga : Cara Untuk Mengembalikan File yang Telah Terhapus di Android

Demikian tutorial Mengatasi Layar Blank Hitam Pada Windows yang Muncul Hanya Kursor, semoga berhasil dan bisa mengatasi masalah pada PC/laptop yang Anda punya.